Senin, 24 Juni 2019

Soal MANUSIA DAN CINTA KASIH

Pilihan Ganda ;

1. Arti kata cinta adalah….
A. rasa sangat suka atau sayang (kepada) ataupun rasa sangat kasih atau sangat tertarik hatinya.
B. rasa sangat benci atau kesal kepada objek
C. rasa cinta atau sayang (kepada) ataupun sangat belas kasihan
D. rasa iri ingin memiliki

2. Arti dari kata Kasih adalah….
A. rasa sangat suka atau sayang (kepada) ataupun rasa sangat kasih atau sangat tertarik hatinya.
B. rasa sangat benci atau kesal kepada objek
C. rasa cinta atau sayang (kepada) ataupun sangat belas kasihan
D. rasa iri ingin memiliki

3. Menurut  Koentjaraningrat menyatakan bahwa masyarakat adalah kesatuan hidup manusia yang berinteraksi  menurut….
A. suatu aturan tertentu yang terikat
B. suatu  sistem adat istiadat tertentu yang bersifat terus menerus, dan yang terikat oleh suatu rasa identitas bersama.
C. suatu sistem pemerintah daerah tersebut yang sudah terbentuk
D. suatu sistem aturan dari leluhur mereka

4. Cinta tingkat tertinggi adalah…
A. Cinta kepada Orang tua                            C. Cinta kepada Pasangan
B. Cinta Kepada Tuhan YME                      D. Cinta kepada Kitab

5. Dr. Sarlito W. Sarwono. Dikatakannya bahwa cinta memiliki tiga unsur yaitu keterkaitan, keintiman dan…
A. Kemesraan                                    C. Kesayangan
B. Kemaksiatan                                   D. Kepedulian

ESSAY :
1. pengertian cinta dan kasih menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia Karya W.J.S Poerwadaminta ialah?
2. Cinta memegang peranan penting dalam kehidupan manusia, sebab?
3. Cinta memiliki 3 tingkatan yaitu? Sebutkan !
4. Dr. Sarlito W. Sarwono. Dikatakannya bahwa cinta memiliki tiga unsur yaitu keterkaitan, keintiman dan kemesraan. Yang dimaksud dengan keterkaitan adalah?
5. Sebutkan lima syarat mewujudkan cinta kasih menurut Erich Fromm!

Jawaban ESSAY :
1. Cinta adalah  rasa  sangat  suka(kepada) atau (rasa)  sayang (kepada), ataupun (rasa)  sangat  kasih atau  sangat  tertarik hatinya. Sedangkan kata kasih artinya perasaan sayang atau cinta kepada atau menaruh belas kasihan.

2. Cinta merupakan landasan dalam kehidupan perkawinan, pembentukan keluarga dan pemeliharaan anak, hubungan yang erat di masyarakat dan hubungan manusiawi yang akrab.

3.- Cinta tingkat tertinggi adalah cinta kepada tuhan.
   - Cinta tingkat menengah adalah cinta kepada orangtua, anak, saudara, istri atau suami dan kerabat.
   - Cinta tingkat terendah adalah cinta yang lebih mengutamakan cinta keluarga, kerabat, harta dan tempat tinggal.

4. adanya perasaan untuk hanya bersama dia, segala prioritas untuk dia, tidak mau pergi bersama orang lain kecuali dengan dia. Kalau janji dengan dia harus ditepati.

5. 1.    Perasaan
    2.    Pengenalan
    3.    Tanggung jawab
    4.    Perhatian
    5.    Saling menghormati

Tidak ada komentar:

Posting Komentar